Kamis, 29 Juli 2010

diagnose

Hari ini, setelah mendapat hasil check darah terhadap salah satu organ tubuh, saya mendapati hasil yang sangat buruK(jika tidak mau dikatakan parah). Bayangkan saja, hasil yg didapat ternyata berjumlah 2-3x lipat batas ambang normal. Berarti saya sudah mau mati? Terlalu cepat utk berkesimpulan seperti itu, namun yang pasti kondisi tubuh saya sdg labil. Hal ini membawa saya kepada suatu kondisi untuk membayangkan jika suatu saat saya mati akibat penyakit tsb. Homm, itu bukanlah cara mati ideal bg saya, sy lebih memilih untuk mati ditembak di kepala(biar cepat) daripada mati perlahan2 akibat penyakit atau kehabisan nafas. Namun bukan itu poin saya kali ini,ha5.

Membayangkan jika suatu saat nanti mati, itu sudah pasti. Namun pertanyaannya adalah mengenai 'kapan'. Hari, tanggal, jam berapakah yang akan datang menghentikan waktu sy? Tidak ada yang tahu. Lantas saya pun berpikir, untuk apa capek2 menabung, irit segala macam, cari pemasukan sana-sini, dengan tujuan untuk beli tiket ke Beijing, naik Trans-Siberia, nyampe di Moscow, keliling Eropa ; jika saya mati satu hari sebelum keberangkatan?!? Terdengar ironis dan sinting, namun itu bisa jadi hal tsb menjadi fakta nantinya. Siapa yang tahu?

Yang akan saya sesalkan jika hal tsb terjadi, yang saya anggap juga sama bagi kita semua dengan kondisi masing-masing, adalah jika selama ini kita mengejar hal yang salah. Sy contohkan misalnya, karena terlalu berangan-angan ingin backpacking keliling Eropa, dengan kondisi tubuh yang tidak baik, saya menabung dan bekerja sedemikian rupa,sampai2 saya melupakan kewajiban untuk berbagi terhadap sesama, untuk peduli pada orang di sekitar.Saya bahkan sampai lupa bahwa tujuan hidup ini bukanlah uang. Itulah yang akan saya sesalkan. Bagaimana tidak? Kerja keras selama ini seolah sia-sia, dan pada akhirnya barulah kita sadari bahwa hal yang dilakukan adalah salah.

Semoga kita hidup, di sisa-sisa waktu yang ada, tidak menapakkan kaki di jalur yang salah. Wish me luck!

Read more...